Selasa, 17 Desember 2019

Pakan Ikan Gabus yang Bergizi Tinggi

Hasil gambar untuk pakan ikan gabus

Secara umum ikan gabus termaksud salah satu jenis ikan predator yang hidup di air tawar seperti sungai, sawah dan rawa rawa. Pada beberapa daerah tertentu penyebutan naman ikan gabus cukup beragam seperti bocek dari riau, aruan, haruan, kocolan, bogo, bayong, bogo, licingan, kutuk, kabos dan lain-lain.
Ikan gabus sendiri memiliki nama ilmiah (Channa striata) ini belum banyak diketahui tentang sejarah dan sifat biologisnya. Penggemar ikan gabus di Indonesia cukup banyak, masing masing memiliki alasan tersendiri. Ada menyukai ikan gabus karena bentuk fisiknya dan ada yang menyukai ikan gabus karena kandungan gizi serta rasa daging gabus yang lezat.

kini peminat budidaya ikan gabus cukup tinggi, sehingga untuk memperoleh ikan gabus tidak perlu repot repot mencarinya disungai ataupun persawahan. Namun masih terdapat banyak peternak ikan gabus pemula yang mengalami kesulitan, terutama pada segi pemilihan pakan dan perawatanya.
Maka dari itu, disini kami akan berbagi informasi mengenai Tips Perawatan dan makanan Ikan gabus Mengandung Gizi Tinggi. Silahkan simak penjelasan kami dibawah ini !

Makanan Ikan gabusDibawah ini beberapa jenis makanan ikan gabus yang mengadung nutrisi tinggi, guna membantu anda dalam pemilihan jenis pakan alternative yang tepat.

KeongIkan gabus merupakan salah satu jenis ikan air tawar, baik itu di sungai, sawah ataupun rawa rawa kecil. Di habitat aslinya ikan gabus adalah ikan predator yang sering memakan ikan lainnya.
Selain memakan jenis ikan lain, ternyata ikan gabus sering mengkonsumsi keong sebagai salah satu pakan favoritnya. Maka dari itu kami menyarankan pada anda yang sedang melakukan budidaya ikan gabus, untuk mencoba memberi pakan berupa keong pada ikan gabus.
Kami pastikan ikan gabus akan menyukai pakan berupa keong tersebut, untuk masalah kandungan gizi didalam keong anda tidak perlu khawatir.
Makanan Ikan Gabus Berupa Keong

Karena keong mengandung protein tinggi, sehingga baik untuk mempercepat pertumbuhan ikan gabus nantinya. Bagaimana tertarik menggunakan keong sebagai makanan ikan gabus ?
Jika anda merasa tertarik, kami akan memberikan penjelasan mengenai cara pemberian pakan menggunakan keong sebagai berikut.
Sebelum memberi pakan ikan gabus menggunakan keong, anda perlu memperhatikan kesehatan keong tersebut. Tentunya agar ikan memperoleh manfaat setelah mengkonsumsi keong, bukan malah terkena penyakit akibat pemberian keong yang tidak sehat.

Lalu tentu ikan gabus yang akan diberi pakan, apakah ikan gabus berukuran kecil atau besar ? karena untuk ikan gabus berukuran kecil, sebaiknya keong melalui tahap penghalusan terlebih dulu.
Sedangkan untuk ikan gabus besar atau dewasa, anda dapat menggunakan keong dalam keadaan utuh. Sebaiknya pemberian pakan hanya dilakukan 1 sampai 2 kali sehari, dengan diseling pakan lain agar ikan gabus mau memakan jenis pakan lain.

Bekicot

Makanan Ikan Gabus Berupa Bekicot

Makanan ikan gabus yang dapat anda gunakan selanjutnya adalah bekicot, mungkin kebanyak orang menganggap bahwa bekicot dan keong itu sama.
Namun secara umum keong dan bekicot merupakan jenis hewan yang jauh berbeda. Untuk keong sendiri memiliki habitat di perairan seperti sungai, sawah dan rawa rawa.
Sedangkan bekicot lebih dominan hidup didaratan, seperti tempat yang lembab contohnya dikebun pisang. Biasanya bekicot banyak dijumpai pada batang, daun dan akar tanaman pisang.
Meskipun keong dan bekicot termaksud dua jenis pakan yang berbeda jauh, ternyata ikan gabus juga sangat menyukai daging bekicot. Untuk pengolahan pakan menggunakan bekicot,tidak jauh berbeda dengan pengolahan pakan menggunakan keong.

Ikan Rucah

Makanan Ikan Gabus Berupa Ikan Rucah

Pemberian pakan menggunakan ikan rucah atau ikan kecil, didasari dari habitat asli dan sifat alami ikan gabus. Pada bagian penjelasan keong diatas, kami sudah menjelaskan bahwa ikan gabus memiliki habitat asli yaitu sungai, sawah dan rawa rawa dan termaksud dalam ikan predator.
Maka ikan rucah atau ikan kecil merupakan salah satu pakan alami dari ikan gabus, sehingga sangat cocok digunakan sebagai pakan alternative budidaya ikan gabus anda nantinya.
Sebenarnya jarang ditemui peternak ikan gabus mengguna ikan rucah sebagai pakan alternative, hal ini karena duri yang dimiliki ikan rucah sangat banyak.

Tetapi masih ada beberapa peternak ikan gabus yang menggunakan rucah sebagai pakan alternative, karena harga jual ikan rucah cukup terjangkau. Namun untuk kandungan gizi setara dengan makanan bernilai jual tinggi, karena ikan rucah mengandung protein dan kalsium yang baik untuk ikan gabus.
Sebelum menggunakan ikan rucah sebagai salah makanan ikan gabus, terdapat step by step pengolahan lebih dulu diantaranya :
  1. Tahap pertama tentunya, anda perlu menyiapkan ikan rucah
  2. Lalu halus ikan rucah menggunakan blender atau alat penghalus lainnya
  3. Setelah itu anda bisa menambahkan bekatul atau dedak dan juga dapat menambahkan jenis pakan ikan gabus lainnya yang mengandung gizi tinggi.
  4. Campur kembali semua bahan tersebut secara merata, bisa menggunakan blender atau alat sejenisnya.
  5. Selesai, makanan ikan gabus dari bahan ikan rucah siap.
Nasi Aking

Makanan Ikan Gabus Berupa Nasi aking

Mesipun ikan gabus termaksud ikan predator, ternyata gabus memiliki sifat alami yaitu omnivora atau pemakan segalanya. Nah salah satu makanan ikan gabus itu adalah nasi aking atau nasi kering.

Untuk kandungan didalam nasi aking sendiri kaya akan karbohidrat, sehingga baik dalam membentuk tenaga untuk ikan gabus. Pengolahan nasi aking sendiri cukup mudah, anda dapat merendam nasi aking terlebih dulu menggunakan air biasa.
Tahap ini bertujuan agar nasi memiliki tekstur lembut dan lunak, setelah itu anda bisa menggunakan nasi aking sebagai makanan alternative ikan gabus. Pemilihan nasi aking sebagai sumber karbohidrat ikan gabus sangat tepat, mengingat harga beli beras yang terlalu mahal.
Udang

Udang

Jika dilihat dari harganya, udang termaksud jenis makanan ikan gabus termahal. Maka dari itu anda hanya perlu menggunakan udang sesekali saja, karena jika terlalu sering biaya yang harus anda keluarkan akan membengkak.

Selain itu pemberian udang hanya ditujukan pada ikan gabus yang bermasalah, seperti turunnya nafsu makan dan ikan gabus sering bermalas malasan.
Nah anda dapat memberikan udang sebagai solusinya, karena udang dipercaya mampu meningkatkan nafsu makan ikan gabus nantinya.
Dalam pemberian pakan menggunakan udang cukup mudah, anda hanya perlu menghaluskan daging udang menggunakan blender atau alat penghalus lainnya.

Cacing Tanah

Cacing Tanah

Pemilihan cacing untuk makanan ikan gabus tidak dapat dilakukan secara sembarangan, karena terdapat banyak sekali spesies dari cacing. Untuk jenis cacing yang cocok digunakan sebagai pakan gabus adalah cacing tanah karena memiliki tekstur lembut dan merupakan pakan alami dari gabus.

Namun dari keunggulan cacing tersebut, tentu terdapat kelemahannya. Pemberian pakan cacing terlalu sering, dapat mengakibatkan air kolam mudah kotor.

Maka dari itu anda perlu melakukan pembersihan cacing tanah terlebih dulu sebelum digunakan sebagai pakan gabus, hal ini tidak hanya bertujuan untuk menjaga kebersihan kolam. Tetapi juga bertujuan untuk menghindari ikan gabus terkena bakteri patogen yang ada didalam cacing, karena dapat menghambat laju pertumbuhan ikan gabus.

Ikan Kecil

Ikan Kecil

Sama halnya dengan ikan rucah, jenis ikan kecil lainnya juga baik digunakan sebagai makanan ikan gabus.Hal ini bertujuan agar gabus memiliki sifat agresif dan menjaga sifat alaminya yaitu predator.
Selain itu kandungan gizi didalam ikan kecil cukup tinggi, sehingga baik untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan masa pertumbuhan gabus nantinya.

Kecoa

Kecoa

Bagi kebanyakan orang mengganggap kecoa merupakan hama yang menjijikan, namun untuk peternak ikan gabus menganggap kecoa merupakan salah satu makanan ikan gabus yang mengandung vitamin serta protein tinggi.

Pemberian kecoa sebagai pakan gabus, dipercaya mampu meningkatkan nafsu makan. Dalam pemberian pakan kecoa, sebaiknya anda melakukan pembersihan pada bagian kecoa yang memiliki tekstur keras seperti sayap dan sungut serta kepala.

Gunakan kecoa sebagai pakan sampingan, artinya jenis pakan yang melengkapi kandungan gizi dari pakan pokok sehingga gabus memperoleh gizi secara optimal.Untuk memperoleh kecoa pun cukup mudah, anda bisa mencari ditempat sampah atau kamar mandi yang kotor.

Katak atau Kodok

katak

Jenis makanan ikan gabus selanjutnya adalah katak, kandung gizi dan lemak didalam katak cukup tinggi. Sehingga mampu mempercepat pertumbuhan ikan arwana nantinya.

Namun perlu anda ingat! Jangan gunakan katak sebagai pakan utama, melainkan sebagai pakan sampingan saja. karena apa? ikan gabus yang terlalu sering mengkonsumsi katak akan menghasilkan warna kulit yang pucat.

Kelabang

Kelabang

Sama halnya dengan makanan ikan arwana diatas, kelabang juga termaksud pakan terbaik untuk ikan gabus. Hal ini tidak terlepas dari kandungan gizi kompleks didalam kelabang.
Dengan memberikan kelabang sebagai pakan gabus, dipercaya mampu meningkatkan masa pertumbuhan gabus dan mempertajam warna kulit.

Dimata gabus daging kelabang sangat lezat dan nikmat, maka dari itu pemberian pakan kelabang terlalu sering dapat beresiko pada nafsu makan gabus yang akan turun jika diberi pakan jenis lain.
Sebaiknya kelabang hanya digunakan sebagai pakan sampingan, jangan pakan utama karena akan beresiko buruk untuk ikan gabus sendiri.

Baca Juga :
Tips Pemeliharan dan Makanan Ikan Mas Agar Tumbuh Dengan Cepat
Tips Perawatan dan Makanan Ikan Cupang Mengandung Gizi Tinggi
Belalang

Belalang

Kita ketahui ikan gabus termaksud dalam hewan predator serta omnivora atau pemakan segalanya. Nah ternyata salah satu pakan alami ikan gabus adalah belalang.

Bebelang sendiri dipercaya mampu meningkatkan pertumbuhan ikan gabus, karena mengandung protein tinggi serta vitamin A yang berfungsi menjaga kesehatana mata ikan gabus.

Cara pemberian makana ikan gabus menggunakan belalang cukup mudah, anda hanya perlu membuang bagian belalang yang bertekstur keras.
Jangkrik
Jangkrik

Ikan gabus memerlukan asupan pakan yang mengandung nutrisi tinggi, guna meningkatkan masa pertumbuhan dan mampu menjaga kesehatan. Ternyata jangkrik mengandung nutrisi tinggi sehingga mampu memenuhi kebutuhan gizi ikan gabus.

Selain itu jangkrik termaksud dalam makanan ikan gabus yang jarang membawa penyakit, sehingga peternak ikan gabus tak perlu merasa khawatir tentang kesehatan ikan ini nantinya.

Namun sebelum anda menggunakan jangkrik sebagai makanan ikan gabus, pastikan dulu bahwa jangkrik merupakan hasil dari budidaya rumahan dan lakukan pembersihan jangkrik dibagian kerasnya sebelum diberikan ke ikan gabus.

Ulat Daun Pisang

Ulat Daun Pisang

Pada petani pisang, ulat daun merupakan hama yang sering meresahkan, namun bagi peternak ulat daun pisang malah digunakan sebagai pakan alami ikan budidaya mereka.
Hal ini tidak terlepas dari kandungan gizi kompleks didalam ulat yang mampu memenuhi kebutuhan gizi salah satunya adalah ikan gabus, agar tumbuh secara optimal.
Untuk memperoleh ulat daun pisang pun cukup mudah, anda bisa mencarinya di kebun pisang sekitar rumah anda.

Biasanya ulat ini bersarang didaun pisang dengan cara menggulung sebagian daun pisang jadi cukup mudah untuk dicari sendiri.
Pemberian Pakan pada Larva Ikan Gabus
Untuk meningkatkan hasil budidaya ikan gabus, terdapat beberapa hal yang perlu anda perhatikan yaitu pemilihan pakan dan perawatan. Nah diatas tadi kami sudah memberikan penjelasan mengenai makanan ikan gabus yang mengandung gizi tinggi, lalu dibawah ini akan kami jelaskan tips perawatan larva atau benih ikan gabus yaitu :

Perawatan Larva atau Benih Ikan Gabus Umur 2 hariSecara umum anakan atau larva gabus menyimpan cadangan makanan mereka selama dua hari, sejak awal penentasan. Setelah itu anda perlu melakukan pemberian pakan agar larva mampu tumbuh cepat dan menjadi anakan ikan gabus yang sehat.

Anda dapat menggunakan jenis pakan artemia, sebanyak 2 sampai 3 kali dalam sehari. Kandungan protein yang tinggi didalam artemia dipercaya mampu meningkatkan pertumbuh larva ikan gabus nantinya.
Perawatan Anakan Ikan Gabus Umur 5 HariNah untuk ikan gabus yang sudah berumur 5 hari, sebaiknya diberi pakan tambahan berupa kutu air atau Daphina. Umumnya kutu air mengandung gizi tinggi sehingga baik untuk menunjang pertumbuhan anakan gabus.
Cara Pemberian Makanan Ikan Gabus Secara RutinSetelah ikan gabus mulai beranjak dewasa, anda perlu mengubah jenis pakan yang diberikan. Awalnya anakan gabus hanya diberi pakan berupa artemia dan kutu air, maka anda perlu melakukan pengubahan pakan tersebut.

Anda dapat menggunakan pakan berupa pellet, baik itu pellet apung ataupun pellet tenggelaman. Namun anda juga bisa menggunakan makanan alternative yang sudah kami jelaskan diatas.

Hal yang perlu anda ingin saat ingin menganti jenis makanannya, lakukan secara step by step agar ikan gabus dapat beradaptasi dengan pakan barunya.

Sekian informasi dari kami mengenai Tips Perawatan dan makanan Ikan gabus Mengandung Gizi Tinggi, semoga sedikit penjelasan ini dapat bermanfaat untuk kita semua terima kasih!

Sumber https://sawonbudidaya.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar