Ikan louhan ternyata bisa stress seperti manusia, jika ikan stress hal tersebut akan berdampak buruk pada kesehatan serta pertumbuhannya.
Penyebab dari ikan louhan yang stress biasanya terdapat pada pakannya, karena pakan ikan louhan ternyata tidak cocok atau tidak sesuai misalnya. Selain itu kondisi Ph air di dalam akuarium dan kolam yang tidak cocok juga sangat berpengaruh.
Misalnya saja ikan louhan bisa menjadi malas, kurang bergairah, dan mengalami stress sehingga ia merasa tidak nyaman.
Pemindahan habitat ikan juga bisa menjadi salah satu penyebabnya, misalnya tadinya ikan itu hidup di tempat yang tenang kemudian dipindahkan ke tempat yang ramai. Maka hal itu akan menyebabkan ikan louhan menjadi stress.
Penyebab lainnya yaitu jika anda memasang lampu pada kolam atau akuarium dan ternyata lampu tersebut terlalu terang, maka hal itu juga bisa menyebabkan ikan louhan menjadi tertekan.
Maka sebaiknya hindari hal-hal tersebut agar ikan louhan anda tidak stress atau tertekan, buat tempat hidupnya senyaman mungkin dan tempatkan ia di tempat yang tenang.
Ada banyak cara merawat ikan louhan stress yang dapat anda lakukan, anda juga bisa mengetahui ikan louhan anda stress atau tidak dapat dilihat dari ciri atau tanda-tandanya.
Jika terlihat tanda-tanda tak wajar pada ikan louhan tersebut, itu artinya ikan louhan anda sedang bermasalah dan anda harus segera mencari solusinya.
Ciri-Ciri Ikan Louhan Yang Sedang Stress
- Bisa dilihat dari warna tubuhnya yang berubah, misalnya jika tadinya warnanya cerah dan mencolok saat ikan tersebut stress warnanya bisa berubah menjadi pudar dan terdapat belang-belang hitam.
- Bagian jenong di atas kepalanya yang tadinya menonjol dengan bulat ikut berubah bentuk menjadi lebih kecil dan bahkan mengempis.
- Nafsu makannya bisa berkurang drastis atau bisa sampai tidak mau makan sama sekali.
- Jika biasanya ikan louhan anda aktif dan berenang ke sana kemari, maka bisa saja ikan tersebut menjadi pasif serta senang menyendiri di sudut akuarium.
- Ikan juga akan mudah kaget ketika ada yang mendekat, khususnya jika didekati oleh tangan.
Cara Merawat Ikan Louhan Stress Dan Solusinya Agar Lincah Kembali
Ciptakan suasana yang nyaman di dalam akuarium, misalnya pasang water heater di dalam akuarium dengan suhu 28-31 derajat celcius. Jika kondisi akuarium tersebut hangat, maka ikan akan bergerak dengan aktif kembali dan nafsu makannya akan kembali meningkatMengecek tingkat keasaman di air tersebut, gunakan alat khusus untuk mengecek Ph air. Jika ternyata kondisi air terlalu asam maka anda bisa memasukkan air rebusan daun ketapang ke dalam air. Tapi jangan memasukkan terlalu banyak karena dapat menyebabkan air akuarium menjadi keruh.Jika ikan louhan anda sudah masuk ke tingkat stress, cobalah untuk memindahkan ke tempat lain, anggap saja ikan louhan tersebut sedang dikarantina. Cara merawat ikan louhan stress dengan cara ini dianggap cukup efektif untuk mengurangi stressnya. Saat ikan tersebut dipindahkan sebaiknya biarkan ia sendiri dan tidak disatukan dengan ikan lainnya.Sedangkan untuk ikan louhan stress yang sedang mogok makan anda bisa membiarkannya puasa selama 2 hari berturut-turut dengan tidak memberinya makan. Setelah 2 hari kemudian berikan makan tetapi dalam jumlah sedikit, kemudian lihat reaksi ikan tersebut apakah sudah mau makan.
Sumber : https://www.topikanguppy.com
Sumber : https://www.topikanguppy.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar